Resep Membuat Asem-Asem Iga Sapi Sedap Mantap
Resep Membuat Asem-Asem Iga Sapi Sedap Mantap – Asem-asem Iga Sapi merupakan hidangan berkuah yang memiliki cita rasa asam segar. Rasa asam segar yang terkandung pada hidangan ini diperoleh dari tambahan belimbing wuluh. Namun, beberapa orang mengganti belimbing wuluh dengan asam Jawa.
Membuat Asem-asem Iga Sapi ini tidak lah begitu sulit. Anda hanya perlu merebus iga sapi, lalu menumis bawang putih dan bawang merah, yang kemudian ditambahkan dengan iga sapi yang telah direbus tersebut. Setelah itu, barulah bahan-bahan lain dimasukkan ke dalamnya dan ditunggu hingga matang. Agar iga sapi cepat empuk, sebaiknya gunakan panci presto. Dengan demikian, proses pembuatannya menjadi lebih hemat waktu dan gas.
Kami telah rangkumkan resep Asem-asem Iga Sapi untuk Anda di bawah ini. Silahkan disimak dan dipraktekkan di rumah.
Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat Asem-asem Iga Sapi, yakni:
- Iga sapi seberat 1kg
- Air bersih secukupnya untuk merebus iga sapi
- Minyak goreng sedikit saja untuk menumis
- Bawang putih sejumlah 5 siung
- Bawang merah sejumlah 8 siung
- Belimbing wuluh sejumlah 10 buah, boleh ditambah jumlahnya jika Anda suka asam
- Cabai rawit sesuai selera, resep ini menggunakan 10 buah
- Lengkuas sepanjang ½ ibu jari orang dewasa
- Kunyit sepanjang 4 cm
- Daun salam sejumlah 1 lembar
- Garam sesuai selera
- Bubuk penyedap sesuai selera
Proses Pembuatan Asem-asem Iga Sapi dapat disimak pada uraian di bawah ini:
- Rebus iga sapi dengan menggunakan panci presto hingga matang, kurang lebih 20-30 menit.
- Sembari menunggu iga sapi matang, iris dan potong-potong bawang putih, bawang merah, belimbing wuluh, dan cabai rawit. Cabai rawit boleh tidak dipotong atau dibiarkan utuh, sesuai selera.
- Kupas dan memarkan lengkuas dan kunyit.
- Setelah matang, iga sapi dipisahkan dari air rebusannya. Air rebusannya kemudian disaring.
- Panaskan wajan yang berisi minyak goreng, lalu tumis bawang putih dan bawang merah hingga berubah warna menjadi kekuningan.
- Setelah berubah warna dan mengeluarkan aroma harum, masukkan iga sapi yang telah direbus tadi. Lalu aduk rata.
- Tuang air kaldu dari rebusan iga sapi sebelumnya.
- Tambahkan belimbing wuluh, cabai rawit, lengkuas, kunyit, daun salam, garam, dan bubuk penyedap rasa. Kemudian aduk-aduk dan cicipi. Jika kurang sesuai dengan selera Anda, tambahkan lagi garam beserta bubuk penyedap rasa, hingga rasanya pas dengan selera Anda.
- Tunggu hingga matang sembari diaduk sekali-kali. Setelah matang, Asem-Asem Iga Sapi dapat dipindahkan ke dalam mangkuk saji dan siap dihidangkan.
Hidangan ini sangat nikmat dijadikan sebagai menu makan siang dengan ditemani nasi putih. Selamat mencoba dan semoga Asem-asem Iga Sapi ini dapat menjadi salah satu resep favorit keluarga Anda.