Resep Membuat Pindang Ikan Patin Lezat Khas Palembang

Resep Membuat Pindang Ikan Patin Lezat Khas Palembang – Pindang ikan patin adalah masakan khas palembang dari bahan utama ikan patin segar yang diolah dan dimasakn bersama dengan bumbu dan rempah khas nusantara dengan sajian kuah pindang nikmat. Selain itu, pada masakan ini juga terdapat rasa asam dari campuran buah nanas. Anda sudah pernah mencobanya? Jika belum anda dapat menyajikannya untuk santapan bersama keluarga di rumah lewat resep pindang ikan patin lezat khas palembang seperti berikut ini.

Resep Membuat Pindang Ikan Patin Lezat Khas Palembang

Resep Pindang Ikan Patin Palembang

Bahan-bahan Utama Pindang Ikan Patin

Advertisement
  • Ikan patin, 1 kg
  • Daun kunyit, 1 lembar
  • Air (dari asam jawa), 2 sdm
  • Daun kemangi, 3 batang
  • Serai (memarkan), 1 batang
  • Lengkuas (memarkan), 4 cm
  • Daun salam, 2 lembar
  • Nanas, ¼ buah
  • Daun bawang, 2 batang
  • Air bersih, 750 ml
  • Garam dapur secukupnya

Bumbu Halus Pindang Ikan Patin

  • Terasi (bakar), 1 sdm
  • Bawang putih, 5 siung
  • Bawang merah, 3 siung
  • Cabe merah secukupnya
  • Cabe rawit secukupnya
  • Tomat cherry, 4 buah

Cara Membuat Pindang Ikan Patin

  1. Tuang ke dalam panci air sebanyak 750 ml, rebus bersama dengan bumbu halus yang sudah disiapkan sebelumnya hingga setengah matang.
  2. Kemudian tambahkan dengan daun salam, serai, lengkuas, asam jawa, dan daun kunyit. Masak sampai air rebusan mendidih.
  3. Setelah itu, masukkan ikan patin yang sudah dipotong beserta nanas yang sudah dipotong, rebus sampai semua bahan masakan dan ikan patin matang.
  4. Terakhir, tambahkan masakan dengan daun kemangi, irisan daun bawang. Tunggu hingga 5 menit lamanya lalu angkat dan hidangkan.

Empat langkah penyajian masakan pindang ikan patin seperti di atas memang mudah sekali. Jadi jangan khawatir dan ragu untuk menyajikan masakan pindang ikan patin khas palembang ini.

Temukan juga resep masakan ikan yang tak kalah sedapnya dari masakan pindang ikan patin hanya di resepcaramasak.com, kumpulan berbagai aneka resep sedap.

TAG

resep ikan patin,olahan ikan patin,cara memasak ikan patin,masak ikan patin,cara masak ikan patin,resep masakan ikan patin,Resep pindang patin,pindang patin,aneka masakan ikan patin,pindang ikan

Artikel Terkait

Resep Membuat Pindang Ikan Patin Lezat Khas Palembang | Farid | 4.5