Resep Membuat Kue Putri Salju Gurih Enak
Resep Membuat Kue Putri Salju Gurih Enak – Salah satu resep membuat kue yang harus anda coba adalah resep kue putri salju yang lezat dan mudah untuk dilakukan. Membuat kue untuk camilan keluarga menjadi salah pilihan yang harus anda pertimbangkan. Karena dengan memberikan camilan buatan rumah yang lezat, anggota keluarga tidak mungkin akan membeli camilan lainnya. Dengan begitu, selain menghemat pengeluaran keluarga juga akan menjaga kesehatan semua anggota keluarga karena bahan pembuat camilan yang kita buat berasal dari bahan yang aman.
Bahan-bahan Untuk Resep Kue Putri Salju :
- Tepung terigu, ayak terlebih dahulu, 200 gram
- Tepung maizena, ayak terlebih dahulu, 30 gram
- Margarin, 200 gram
- Kuning telur, 3 butir
- Keju edam, parut, 50 gram
- Keju cheddar, parut, 50 gram
- Garam sebanyak ¼ sdt
- Gula halus mint, secukupnya
Langkah-Langkah Dalam Membuat Kue Putri Salju :
- Persiapkan peralatan untuk resep kue putri salju seperti loyang, cetakan kue, oven, mixer, baskom tatakan dan lainnya.
- Masukkan margarin pada mixer, tunggu hingga halus, baru masukkan kuning telur dan kocok keduanya sampai merata.
- Pada adonan mixer, tambahkan tepung terigu secara perlahan dan tepung maizena secara perlahan, tambahkan pula keju edam, cheddar serta garam sembari diaduk sampai merata.
- Setelah adaonan sudah tercampur, ambil sendok dan masukkan pada cetakan kue berbentuk bulan sabit. Setelah adonan selesai dibentuk, letakkan adonan yang telah ditcetak di loyang yang telah diolesi sedikit mentega.
- Masukkan dalam oven dengan suhu 170 derajat celcius dengan waktu 15 sampai 20 menit.
- Setelah kue matang, angkat kue dan tunggu hingga dingin.
- Setelah kue dingin, taburi kue menggunakan gula halus mint ke seluruh bagian kue.
- Untuk penyajian yang cantik, anda bisa menaruh kue putri salju ini ke toples transparan atau menyajikannya langusg diatas piring cantik dengan disusun rapi.
Demikian cara mudah dan lezat dalam membuat Kue Putri Salju. Kue dengan rasa manis dan gurih ini tentu menjadi kudapan lezat bersama teh poci hangat sambil menonton televisi bersama keluarga. Dengan begiini, anda tidak perlu khawatir keluarga anda akan membeli camilan yang berbahaya. Dengan membuat resep kue putri salju di rumah, anda bisa memberikan camilan sehat untuk keluarga.